Cara menghilangkan cegukan terkadang tidaklah mudah. Cegukan yang terjadi secara terus menerus akan sangat merepotkan dan mungkin kerap membuat Anda jengkel. Meski cegukan bisa berhenti dengan sendirinya, sebaiknya Anda mengetahui cara menghilangkan cegukan agar tidak mengganggu aktivitas.
Cara Menghilangkan Cegukan
Cegukan terjadi karena adanya kontraksi pada diafragma secara tiba-tiba dan memunculkan suara ‘hik’. Cegukan dapat diatasi dengan cara mudah. Berikut ini cara menghilangkan cegukan yang bisa Anda lakukan.
1. Mengatur Pernapasan
Dengan berpanas secara teratur dan benar, oksigen dan karbohidrat dapat bergantian masuk dalam tubuh sesuai porsi yang tepat. Anda hanya perlu menarik napas dalam lalu menahannya semampu yang Anda bisa dan hembuskan perlahan.
2. Duduk Memeluk Lutut
Duduk memeluk lutut sembari mencondongkan badan akan membuat diafragma tertekan. Lakukan posisi ini selama kurang lebih dua menit agar udara yang terjebak bisa keluar.
3. Menjulurkan Lidah
Dengan menjulurkan lidah Anda, diharapkan dapat merangsang nasofaring dan saraf vagus. Selain mempengaruhi otot-otot mulut dan tenggorokan, saraf ini mengatur kontraksi penyebab cegukan yang terjadi pada diafragma.
4. Bernafas dengan Kantong Kertas
Tempelkan leher kantong kertas ke hidung dan mulut Anda. Lalu bernapaslah seperti biasa dalam kantong tersebut, sehingga karbon dioksida yang sudah Anda keluarkan akan terhirup kembali. Hal ini akan membantu diafragma lebih rileks.
5. Es Batu
Usapkan es batu pada leher tenggorokan. Saraf akan menjadi lebih rileks secara perlahan sehingga cegukan akan berhenti dengan sendirinya.
6. Minyak Kayu Putih
Anda bisa mengoleskan minyak kayu putih pada leher dan perut. Minyak kayu putih mengandung atsiri dan efek panasnya dapat menghentikan cegukan.
7. Minum Air atau Makan Makanan Tertentu
Beberapa cara berikut ini juga efektif dan mudah dilakukan untuk menghentikan cegukan.
- Minum segelas air dingin secara perlahan
- Minum segelas air hangat sekaligus tanpa jeda
- Meminum air jeruk nipis yang diperas langsung di mulut.
- Mengulum sesendok gula selama lima menit
- Meneteskan sedikit cuka ke lidah
Menghilangkan Cegukan pada Bayi
Jika bayi Anda yang mengalami cegukan, tentu saja cara-cara di atas tidak dapat digunakan. Berikut langkah-langkah mengatasi cegukan pada bayi yang dapat Anda lakukan.
1. Berikan ASI
Gerakan menyusui dapat membantu diafragma anak Anda menjadi lebih santai. Dengan begitu cegukan bisa berhenti. Dikarenakan udara yang terjebak dalam perut juga merupakan penyebab cegukan, jangan lupa untuk menyendawakan bayi Anda.
8. Mengatur Posisi Bayi
Langkah selanjutnya yaitu mengatur posisi bayi dalam kondisi tegak berdiri. Anda bisa melakukannya dengan menggendong bayi Anda. Tepuk-tepuk dengan lembut punggung bayi agar gas pada perut dapat naik.
9. Beri Sesuatu untuk Diisap
Gerakan mulut menyedot pada bayi dipercaya bisa memicu sendawa dan menghilangkan cegukan. Anda bisa memberikan dot atau empeng kepada anak Anda untuk dihisap.
10. Bawa ke Tempat Hangat
Cegukan pada bayi dapat disebabkan oleh suhu dingin. Oleh karena itu, bawa bayi Anda ke tempat yang hangat dan lembar agar cegukan dapat berhenti.
11. Menidurkan Bayi
Cara terakhir yang satu ini sering saya lakukan jika bayi sudah mengantuk. Setelah bayi tertidur, maka cegukan akan berhenti dengan sendirinya.
Cara menghilangkan cegukan di atas cukup mudah bukan? Namun jika cegukan terjadi terus menerus dan berlangsung lama hingga berhari-hari, maka Anda perlu memeriksakan diri ke dokter. Karena bisa jadi Anda mengalami gangguan kesehatan yang serius. Demikian ulasan tadi, semoga dapat bermanfaat.